Monday, February 1, 2021

Tutorial Step by Step Glowing Makeup Tahan Lama Seharian

Widiwwww ternyata sudah hampir setahun aja ya admin tidak update tutorial makeup. Maklum nih mas Dian T Indrawan sedang sibuk banget dengan jadwalnya. OK, langsung aja deh ya kita bahas tentang Glowing Makeup yang sedang hits di tahun 2020 - 2021 ini. Buat yang sudah mencoba tutorial Makeup No Makeup Look dari kami, nah kali ini penerapannya hampir sama, hanya saja ini bisa di aplikasikan untuk riasan pengantin international, wisuda, among tamu, buku tamu bahkan untuk dirisendiri. Trend makeup ini merupakan hasil eksperimen antara Mas Dian T Indrawan dengan rekannya Novin Mahartanti. Walaupun terhalang jarak Jogja dan Sidoarjo, mereka berdua tetap kompak saling bereksperimen.

Ketimbang belibet panjang lebar kali tinggi dibagi dua, langsung aja Tutorial Step by Step Glowing Makeup Tahan Lama Seharian, langkah-langkahnya sebagai berikut:

1. Bersihkan wajah dengan pembersih wajah sesuai kondisi kulit kalian.

2. Mixing Highlighter Cair (sesuaikan dengan warna kulit), Foundation cair, dan Pelembab hingga benar-benar tercampur rata. Ratio 1:1:1 atau seukupnya.

3. Aplikasikan countur dan higlight demi mendapatkan bingkai wajah yang sempurna.

4. Aplikasikan ke wajah dan leher menggunakan kuas dan blending menggunakan beauty blender hingga rata. 

5. Mixing bedak tabur dan shimering powder (finishing touch powder) hingga tercampur rata, kemudian aplikasikan menggunakan puff bedak tabur dengan cara di tap-tap, lalu untuk sisa-sisa bedak tabur yang tidak menempel bisa di sapu dengan powder brush.

6. Aplikasikan bedak TWC senada dengan warna foundation keseluruh wajah menggunakan powder brush hingga merata.

7. Semprot wajah menggunakan shimmering facespray (merek bebas) lalu keringkan dengan kipas.

8. Aplikasikan kosmetik dekoratif (eye shadow, bulu mata palsu, blush on, highlighter, eye brow dan lipstik) sesuai selera.

9. Akhiri riasan dengan mengaplikasikan setting spray ke seluruh wajah kemudian keringkan menggunakan kipas.

catatan : Riasan ini cocok untuk agenda pagi dan siang hari. Awet dan tidaknya tergantung dengan kondisi kulit setiap individunya.

Bagaimana simple dan mudahkan? selamat mencoba, jangan lupa follow instagram kami @grayspotmua dan fanpage facebook kami di Grayspot Makeup Artist. Selamat mencoba dan salam cantik dari kami.....

No comments:

Post a Comment